Pembuatan Glukosa Dari Fibercake Kelapa Sawit Dengan Proses Hidrolisis

Authors

  • Hanifah Khairiah Politeknik Kampar
  • Fatmayati Fatmayati Politeknik Kampar

DOI:

https://doi.org/10.59061/jsit.v6i1.142

Keywords:

Glukosa, fiber cake, Hidrolisis, asam, kelapa sawit

Abstract

Indonesia adalah penghasil minyak kelapa sawit terbesar di dunia, dengan penyebaran hampir di seluruh pulau di Indonesia, termasuk Sumatra. Menurut laporan Kementerian Pertanian (2021), luas areal perkebunan kelapa sawit mencapai 15,08 juta hektare (ha) pada 2021. Riau tercatat sebagai provinsi yang mempunyai perkebunan kelapa sawit terluas di Indonesia, yakni mencapai 2,89 juta ha. Dalam pengolahan minyak kelapa sawit atau crude palm oil (CPO) menghasilkan limbah fiber cake. Hal ini mendorong manusia mengubah limbah fiber cake menjadi glukosa yang nantinya akan lebih berguna sebagai bahan baku suatu produk. Penelitian ini terdiri dari 3 proses, yaitu: persiapan bahan baku, delignifikasi, dan hidrolisis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi asam sulfat terbaik dengan kandungan glukosa tertinggi, dengan variasi konsentrasi asam sulfat 1%, 2%, 3%, dan 4%. Adapun pengujian yang dilakukan yaitu pengujian selulosa, hemiselulosa, lignin, dan glukosa. Kadar glukosa yang diperoleh dari variasi asam sulfat 1%, 2%, 3%, dan 4% berturut – turut adalah 0,31%, 0,44%, 0,83%, 1,33%. Hasil terbaik didapat pada konsentrasi asam sulfat 4% dengan perolehan kadar glukosa tertinggi, yaitu 1,33%.

References

Anindyawati, T., 2010, „Potensi Selulase dalam Mendegranasi Lignoselulosa Limbah Pertanian untuk Pupuk Organik?, Berita Selulosa LIPI, Vol. 45, No.2.

Daulay., 2009. Adhesi Penguat Serbuk Pulp Tandan Kosong Sawit Teresterifikasi Dengan Matriks Komposit Polietilena. Universitas Sumatera Utara. Medan

.

Mustain, dkk., 2021. Pemanfaatan ?-Selulosa Fiber Cake Kelapa Sawit Sebagai Alternatif Bahan Baku Nitroselulosa. Politeknik Negeri Sriwijaya. Palembang.

Nata, I. F., 2014. Produksi Bioetanol Dari Alkali-Pretreatment Jerami Padi Dengan Proses Simultaneous Sacharification And Fermentation (SSF). Universitas Lambung mangkurat. Banjarmasin

Norlina, dkk., 2016. Biokonversi Serat Kelapa Sawit Menjadi Glukosa dengan Diluted-Acid Hydrothermal Treatment. Universitas lambung Mangkurat. Banjarmasin.

Sitompul, H. dkk., 2017. Pengaruh Waktu Dan Konsentrasi Enzim Selulase Pada Proses Hidrolisis Tandan Kosong Kelapa Sawit Menjadi Glukosa. Universitas lampung. Bandar Lampung.

Sulistiono, E. dkk. 2018. Optimasi Jenis Asam Kuat Dalam Proses Hidrolisis Selulosa Jerami Dalam Upaya Untuk Mendapatkan Bioetanol. Universitas Islam Lamongan. Jawa Timur.

Utami, B. P. & Nurwiyono, C., 2017 Pembuatan Bioetanol Dengan Cara Hidrolisis Menggunakan Kertas Koran Bekas Serta Pemurnian Menggunakan Agen Pengering (Mgso4, Na2SO4, Dan Cacl2). Universitas Sebelas Maret. Surakarta.

Downloads

Published

2023-05-31

How to Cite

Khairiah, H., & Fatmayati, F. (2023). Pembuatan Glukosa Dari Fibercake Kelapa Sawit Dengan Proses Hidrolisis. Jurnal Sains Dan Ilmu Terapan, 6(1), 24–28. https://doi.org/10.59061/jsit.v6i1.142

Most read articles by the same author(s)

Similar Articles

1 2 3 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.